Detail Berita


  • 12 Sep 2024
  • Artikel

Edisi Hari Olahraga Nasional 2024

Manfaat olah raga/aktifitas fisik bagi kesehatan tubuh yang disampaikan oleh Daniel Landers, Profesor Pendidikan Olahraga dari Arizona State University (2021):

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Dengan berolahraga secara teratur, akan meningkatkan fungsi hormon-hormon dalam tubuh di mana hormon-hormon ini mampu meningkatkan daya tahan tubuh menjadi bugar, daya tahan tubuh dan kekebalan tubuh.

Meningkatkan Fungsi Otak.

Melakukan olahraga secara teratur dapat membantu meningkatkan konsentrasi, kreativitas, dan kesehatan. Berolahraga dapat menambah jumlah oksigen di dalam darah dan dapat memperlancar aliran darah menuju otak. Sehingga meningkatkan fungsi otak.

Mengurangi Stres

Setiap orang pasti akan mengalami stress, dan tidak melihat dari usia namun bisa terjadi pada siapa saja. Berolahraga, seseorang dapat membantu mengatasi emosi, rasa kegelisahan, cemas, sehingga mengurangi stres didalam dirinya. Dengan rajin melakukan olahraga, secara rutin akan memiliki tingkat kecemasan yang lebih rendah dibandingkan orang yang tidak berolahraga. Aktivitas olahraga menyebabkan tubuh bereaksi termasuk otak. Karena otak akan melepaskan banyak hormon termasuk endorphin yang bisa mempengaruhi suasana hati menjadi lebih gembira, riang dan senang.

 

Dampak akibat kekurangan berolah raga :

  1. Menyebabkan berat badan akan menjadi tidak terkontrol
  2. Tubuh menjadi lemas, obesitas
  3. Bafsu makan yang tidak normal.

 

Adapun jenis-jenis olahraga yang mudah dilakukan yang baik untuk kesehatan:

  1. Jalan Cepat, berjalan kaki dengan kecepatan di atas rata-rata kecepatan berjalan pada umumnya yaitu sekitar 7 sampai 9 kilometer per jam.
  2. Senam merupakan olahraga murah yang populer di masyarakat
  3. Berenang, memang membuat seluruh anggota tubuh ikut bergerak, sehingga meningkatkan kekuatan otot dan kekuatan kardiovaskular.
  4. Lari, merupakan olahraga yang mudah untuk dilakukan, karena tidak memerlukan perlengkapan khusus dan biaya yang mahal. 
  5. Bersepeda, aktifitas bersepeda yang dapat dilakukan minimal 1 kali seminggu, bersepeda sebaiknya dilakukan minimal 30 menit dengan tujuan menjadi sehat, langsing dan bugar.
  6. Jogging, dilakukan dengan berlari dengan kecepatan 11 km/jam yang bertujuan meningkatkan kebugaran tubuh. Minimal waktu jogging yang disarankan adalah 30 menit setiap hari.

Berolahraga dapat menormalkan kadar kolesterol didalam tubuh, membakar kalori didalam tubuh, menyehatkan jantung, dan mencengah terjadinya obesitas Aktivitas fisik atau olahraga yang terencana, teratur dan terukur serta dilakukan secara rutin, sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kebugaran fisik bagi yang melakukannya.

Sumber : Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan (kemkes.go.id)

Kontak Kami

Senin - Sabtu ( 07.30 - 14.00 )
Jalan Bantarsari, Bungursari, Tasikmalaya, Jawa Barat
puskesmasbantar123@gmail.com
(0265) 312242